Thursday, March 31, 2016

Rangkuman Seputar Fisika Kelas IX

Rangkuman Seputar Fisika Kelas IX

1.      BAB I                         : Rangkaian listrik

Rangkuman isi         
·         Arus listrik adalah aliran muatan listrik positif dari kutub positif ke kutub negatif
·         Besar atau kuat arus listrik didefinisikan sebagai muatan listrik positif yang mengalir melalui suatu penampang kawat konduktor tiap sekon
·         Satuan kuat arus listrik adalah Ampere yang diambil dari nama ahli fisika Perancis, Andre Marie Ampere (1775-1836)
·         Amperemeter atau ammeter adalah alat ukur untuk mengukur kuat arus listrik dalam suatu rangkaian tertutup   
·         Sakelar adalah suatu alat listrik yang berfungsi untuk memutus dan mengalirkan arus listrik
·         Sekring berfungsi sebagai pengaman untuk menghindari kelebihan arus listrik yang mengalir di dalam suatu alat listrik
·         Contoh sumber tegangan listrik, misalnya elemen volta, elemen leclanche, elemen kering (baterai), dan akumulator (aki)
·         Voltmeter adalah alat ukur untuk menunjukkan nilai tegangan (beda potensial) berbagai sumber listrik
·         Gaya gerak listrik (GGL) elemen selalu memiliki nilai lebih besar dibandingkan nilai tegangan jepitnya (E > V).

2.      BAB II                                    : Hukum Ohm dan Hambatan listrik

Rangkuman isi
·         Bunyi hukum Ohm ialah “kuat arus yang mengalir di dalam suatu kawat penghantar berbanding lurus dengan beda potensial ujung-ujung penghantar”. Nama hukum Ohm sendiri diambil dari nama penemu hukum tersebut yaitu George Simon Ohm
·         Penghambat atau resistor adalah komponen listrik yang khusus dibuat untuk menghasilkan hambatan listrik pada suatu rangkaian
·         Hambatan kawat penghantar ditentukan oleh tiga faktor, yaitu panjang kawat, luas penampang kawat, dan jenis bahan kawat
·         Bahan-bahan atau zat yang dapat dan mudah dialiri arus listrik disebut konduktor sedangkan bahan-bahan yang tidak dapat dan sukar dialiri arus listrik disebut isolator
·         Di dalam rangkaian bercabang, “jumlah kuat arus yang masuk ke suatu titik cabang sama dengan jumlah kuat arus yang keluar dari titik cabang” kesimpulan ini disebut hukum pertama Kirchhoff sedangkan di dalam rangkaian tak bercabang, “kuat arus listrik di setiap titik sama” 
·         Di dalam pemakaian rangkaian listrik tertutup, hambatan-hambatan dapat disusun dalam dua macam, yaitu secara seri dan secara paralel
     
3.      BAB III                      : Energi Listrik

Rangkuman isi
·         Hukum kekekalan energi berbunyi “energi dapat diubah dari satu bentuk energi ke bentuk energi yang lain”
·         Contoh alat-alat yang menggunakan energi listrik yaitu alat pemanas listrik (setrika listrik, pemanggang roti listrik dll), lampu pijar dan lampu TL (lampu neon). Alat pemanas listrik mengubah energi listrik menjadi energi kalor sedangkan lampu pijar dan lampu TL mengubah energi listrik menjadi energi cahaya + energi kalor      
·         Daya listrik adalah besar energi listrik yang dihasilkan setiap detik
·         Pada setiap alat listrik tercantum besarnya daya listrik alat tersebut. Misalnya tertulis     60 W/220V, artinya bila alat listrik tersebut di pasang pada tegangan listrik 220V akan menghasilkan daya listrik sebesar 60W
·         Kilowatt hour meter (kWh) adalah alat untuk mengukur berapa banyak energi listrik yang digunakan untuk keperluan setiap rumah  


  BAB IV                      : Kemagnetan

Rangkuman isi
·         Kata magnet diambil dari Magnesia, nama suatu daerah di Asia Kecil ketika orang-orang Yunani (tahun 600 SM) menemukan sifat magnetik dari mineral magnetik (Fe3O4)
·         Bahan-bahan yang dapat ditarik oleh magnet disebut bahan magnetik dan yang tidak dapat ditarik oleh magnet disebut bahan non magnetik
·         Ada 3 cara untuk membuat magnet, yaitu menggunakan arus listrik, dengan cara menggosok dan dengan cara induksi
·         Ada 3 cara untuk menghilangkan sifat kemagnetan, yaitu dipukul-pukul, dipanaskan atau dibakar, dan dialiri arus bolak-balik (AC)
·         Jika kedua kutub magnet yang sejenis didekatkan (kutub utara dengan kutub utara atau kutub selatan dengan kutub selatan) maka terjadi tolak-menolak. Sebaliknya jika kedua kutub magnet tidak sejenis didekatkan (kutub utara dengan kutub selatan atau kutub selatan dengan kutub utara) maka terjadi tarik-menarik
·         Medan gaya magnet adalah daerah disekitar magnet yang dipengaruhi oleh gaya magnet
·         Jika sebuah magnet batang dipotong bagian tengahnya maka akan membentuk kutub-kutub magnet yang baru. Dipotong lagi, maka akan tetap membentuk kutub-kutub magnet yang baru. Hal ini disebut teori kemagnetan  
·         Kutub utara magnet bumi terletak di sekitar kutub selatan bumi, sedangkan kutub selatan magnet bumi terletak di sekitar kutub utara bumi
·         H.C. Oersted adalah orang pertama yang menyelidiki bahwa disekitar kawat yang dialiri arus listrik terdapat medan magnet
·         Elektromagnet atau magnet listrik adalah susunan kumparan dengan inti besi di dalamnya. Penggunaan elektromagnet dalam kehidupan sehari-hari, misalnya bel listrik, Relai, dan pesawat telepon    
·         Suatu penghantar berarus listrik yang berada dalam medan magnet akan mengalami gaya yang disebut gaya Lorentz. Gejala ini pertama kali diselidiki oleh H.A. Lorentz (1853-1928) fisikawan berkebangsaan Belanda  
  
5.      BAB V                        : Induksi Elektromagnetik

Rangkuman isi         
·         Faktor-faktor yang mempengaruhi besarnya GGL-induksi ialah laju gerakan magnet, jumlah lilitan kumparan dan kuat magnet (intensitas magnet)
·         Generator adalah mesin yang mengubah energi gerak/kinetik menjadi energi listrik dengan cara kerja memutar kumparan diantara celah kutub utara-selatan magnet. Jenis-jenis generator yaitu generator arus bolak-balik (AC), generator arus searah (DC) dan dinamo  
·         Transformator atau trafo  adalah alat yang digunakan untuk mengubah tegangan bolak-balik (AC) dari satu nilai tertentu menjadi nilai yang diinginkan
·         Efisiensi Transformator didefinisikan sebagai perbandingan antara daya listrik yang keluar dari Transformator dengan daya listrik yang masuk ke transformator. Efisiensi Transformator mencapai 99%
·         Induktor Ruhmkorff adalah alat untuk menjalankan busi pada kendaraan bermotor yang terdiri dari kumparan primer (sebagai elektromagnet), kumparan sekunder, dan Interuptor (alat untuk memutus dan menghubungkan arus listrik) 
6.       
BAB VI                      : Komponen Dasar Elektronika

Rangkuman isi
·         Komponen Elektronika adalah benda-benda yang tersusun dalam suatu rangkaian
·         Ada 3 jenis Resistor/hambatan, yaitu Resistor tetap (resistor yang nilai hambatannya tetap), Resistor variable (resistor yang nilai hambatannya dapat diubah-ubah), dan resistor otomatis (resistor yang nilai hambatannya dapat berubah dengan sendirinya/otomatis)  
·         Termistor (thermal resistor) adalah resistor yang nilai hambatannya di pengaruhi oleh suhu
·         Ada 2 jenis termistor, yaitu NTC (termistor yang nilai hambatannya berkurang jika suhunya naik) dan PTC (termistor yang nilai hambatannya bertambah jika suhunya naik)
·         LDR (light dependent resistor) adalah resistor yang nilai hambatannya berubah terhadap perubahan intensitas cahaya (hambatannya berkurang ketika inrensitas cahaya bertambah). LDR digunakan sebagai alat ukur intensitas cahaya
·         Kapasitor/kondensator merupakan komponen dasar elektronika yang digunakan untuk menyimpan muatan listrik
·         Induktor adalah kawat penghantar yang digulung menyerupai kumparan 
·         Transistor (transferble resistor) merupakan komponen elektronika yang disusun dari 3 sambungan bahan semikonduktor jenis p dan jenis n dan memiliki 3 kaki yaitu basis, kolektor dan emitor

7.      BAB VII                     : Radio dan Televisi (Materi Pengayaan)

Rangkuman isi
·         Gelombang Elektromagnetik adalah gelombang yang terjadi sebagai hasil proses berantai dari pembentukan medan listrik dan medan magnet yang merambat ke segala arah yang perambatannya tidak memerlukan medium (perantara). Spektrum gelombang ini meliputi gelombang radio, inframerah, cahaya tampak, ultraungu, sinar-X, dan gamma
·         Gelombang radio ditemukan oleh Heinrich Hertz tahun 1887. Gelombang radio termasuk gelombang elektromagnetik yang berdasar luas frekuensinya dibagi menjadi 5 yaitu gelombang MF, gelombang HF, gelombang LF, gelombang VHF dan gelombang UHF
·         Gelombang tanah adalah gelombang yang merambat di atas permukaan tanah. Gelombang ini termasuk dalam gelombang radio, contoh pemancar yang menggunakan gelombang ini adalah pemancar TV dan pemancar radio FM
·         Gelombang angkasa adalah gelombang yang merambat ke angkasa, Gelombang ini juga  termasuk dalam gelombang radio, contoh pemancar yang menggunakan gelombang ini adalah pemancar TV satelit dan internet  
·         Modulasi adalah cara memasukkan atau menggabungkan informasi supaya bisa dibawa oleh gelombang radio
·         Gelombang bunyi yang dapat didengar manusia berada pada kisaran frekuensi 20 Hz – 20 kHz yang disebut dengan frekuensi audio atau frekuensi suara (audio frequency = AF)
·         Gelombang AM siarannya bisa mencapai jarak yang jauh namun kualitas suaranya kurang baik sedangkan gelombang FM kualitas suara bagus tetapi tidak dapat mencapai jarak yang jauh
·         Fungsi pesawat penerima radio adalah menerima semua informasi yang telah dipancarkan oleh pemancar radio sesuai dengan bentuk aslinya 
SSumber:http://faiznagtunggal94.blogspot.co.id

1 comment:

  1. Betway casino no deposit bonus codes 2021 - Dr.CMD
    No Deposit Bonuses · Betway Casino · 익산 출장마사지 Betway Casino. 밀양 출장안마 Deposit 김제 출장마사지 and match bonus · 김해 출장샵 Betway Casino 제주 출장샵 · Betway Casino. Minimum deposit:.

    ReplyDelete